Monday, October 31, 2016

RESTORASI RADiO TELESONIC NT-802

TELESONIC NT-802 
Merupakan radio jadul yang sudah agak sulit kita dapati di pasar barang bekas, karena waktu pembuatananya yang tergolong lama dan tua, Radio ini cuma bisa bekerja pada Band SW1 dan SW2 saja, pada saat itu penulis dapatkan dari web sebelah dengan harga yang lumayan mahal dengan kondisi yang mati, karena NT-802 type ini punya sejarah dan kenangan sendiri bagi saya, maka tak apalah untuk merogoh kocek agak dalam demi Radio ini. tidak seperti radio yang lain saat paket order datang di antar oleh seorang Curier tua dengan menaiki sepedamotor Tua, Bak seperti dapat surat Cinta ketika Paketan datang & pengenya cepet membukanya dan Hmmm... begitu kuat pembungkus yang di lengkapi foam dan kertas sobekan yang ramah lingkungan ini...sehingga perlu extra hati" untuk memotong dan merobek kerdus yang terisolasi rapat...dan Hasilnya Wow... di atas exspektasi saya...dan inilah Penampakanya.

Masih tergolong utuh walau banyak kabel yang di makan kecoa karena di anggap rumahnya yang sangat Ideal.


Proses restorasi di mulai dengan melepas baut" di bawah Box yang mengikat Box Batrei, dan pegangan Frame Radio, yang merupakan pengikat utama radio dengan Cover.

Foto setelah melepas Box Batrei dan Cover ...Hmmm masih keliatan bagus dan indah. Dengan pengalaman Restorasi yang dilakukan dr.Zaidir Jamal mempermudah dan membatu proses Restorasi selanjutnya.

Setelah proses pencucian dan re-wiring beginilah penambakan PCB TELESONIC NT-802 

Setelah seminggu lebih belum sempat perbaiki ini radio, Hari ini Ahad, 6 November 2016 kembali pegang soder untuk mencari bagian yang belum bekerja yaitu PA Amplifier, Setelah saya cek satu persatu TR Amplifier yang terdiri dari TR.Buffer 2SB171, TR. Driver 2SB175 dan TR.Final 2SB 178 ternyata nihil tidak ada yang rusak, selanjutnya saya lepas Trafo IT seperti di bawah ini


 Hmmmm...Juga Normal ...tapi kok gak mau nyala PA nya ? ...
Skema Radio TELESONIC NT-802 SW1 & SW2 Seperti gambar di bawah..

     Dengan bantuan skema tsb Akhirnya tgl 10 November 2016 bertepatan Peringatan hari Pahlawan RadioQu Telesonic NT-802 bisa Nyala normal dengan sedikit mengganti komponen diantaranya: TR-2SB171, TR-2SB175,  Kapasitor Output 100uF 10V yang sudah kelihatan mBejoto, dan beberapa Capasitor Electrolit yang berfungsi sebagai ByPass, Loudspeaker Ori saya ganti Merk ACR 5"B 8Ohm 50 Watt. Selain itu pembersihan PCB dan sisa Arpus menggunakan Thinner-A sangat membantu mencari Komponen yang Kurang baik dan Jalur yang Sudah Korosi, Dalam hal ini harus hati, hati karena sifat Thinner yang keras jangan sampai melukai data-data komponen bisa luntur atau bahan komponen yang terbuat dari plastik


     Penampakan  TELESONIC NT-802 Setelah Restorasi, Siap Mejeng dengan Teman"nya.Yang terakhir kurang puas sih dengan unjuk kerja Amplifier dengan Daya kecilnya.
Adapun Penampakan radio ini silahkan Play Video di bawah ini :

Sekian Selamat Berkreasi teman-teman Semoga Sukses.

RESTORASI RADiO NATIONAL RL-4249 MK2

TAMPAK DEPAN

TAMPAK BELAKANG
Ini Radio nenek moyang kami yang sudah agak Usang...karena di makan umur dan penyimpanan yang lembab menyebabkan sebagian Body mengalami Obesitas... Rencana mau saya ganti dengan kayu Pinus... biar lebih keren..seperti bodynya radio magno...
Board RADiO NATIONAL RL-4249 MK2 yang perlu di Perbaiki.
Salah satu komponen mekanik ada yang putus yaitu SWITCH Band dan perlu di copot untuk diperbaiki.